Doa Yang diagaransi Nabi Shalallahu 'alaiwassalam !!! Terhindar dari Pandangan Mata Iblis!!! Amalkan dan Sebarkan...

Islam sangat mengutamakan dan memuliakan para wanita. Hal ini terlihat dari banyaknya ajaran yang ditujukan untuk melindungi wanita.
Salah satunya adalah perintah untuk menutup dan menjaga aurat. Ya sudha menjadi kewajiban bagi para wanita muslim menjaga aurat. 

Bahkan Rasulullah SAW mengajarkan kepada umatnya sebuah doa yang bisa melindungi aurat dari pandangan yang penuh syahwat.

Disebutkan di dalam kitab al-Adzkar, Imam An-Nawawi menukil sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Imam Ibnus Sunni dari Sahabat Anas bin Malik RA.


Rasulullah SAW bersabda, " Sebagai penutup aurat anak Adam (manusia) dari pandangan mata iblis, apabila seseorang menanggalkan pakaiannya, hendaklah ia membaca Bismillahilladzii laa ilaha illa huwa-Dengan menyebut nama Allah Ta’ala yang tiada Tuhan (yang berhak disembah) kecuali Dia" . 

Di antara kelebihan yang diberikan oleh Allah Ta’ala kepada iblis dan bala tentaranya dalam menggoda umat manusia adalah kegaibannya. Mereka tidak bisa dilihat bentuknya, disentuh wujudnya, atau didengar suaranya. Hanya orang-orang tertentu yang bisa mengindra iblis, itu pun tidak bisa dilakukan setiap saat.


Di sinilah letak kelemahan manusia. Ibarat perang, Anak Adam diserang oleh musuh yang bisa sertamerta menembak, tanpa diketahui terlebih dahulu dimana posisinya. 
 
Apalagi, iblis dan komplotannya diberi akses untuk masuk ke dalam aliran darah, membisiki ke dalam dada, dan masuk ke dalam pikiran seorang hamba.


Namun, Allah Ta’ala Yang Mahaadil juga memberikan kelebihan kepada umat manusia guna menangkal seluruh serangan yang dilancarkan iblis-iblis terlaknat. 
 
Dia menurunkan ayat-ayat al-Qur’an yang semuanya bisa digunakan untuk melawan berbagai serangan yang dilancarkan oleh musuh yang paling nyata itu.

Pun dengan banyak kalimat-kalimat mulia yang mafhum disebut kalimat thayyibah sebagaimana disebutkan dalam banyak hadits Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam. Di antaranya, Rasulullah mengajarkan kepada umatnya satu kalimat mulia yang bisa melindungi aurat dari pandangan iblis yang penuh syahwat.

Disebutkan di dalam kitab al-Adzkar, Imam an-Nawawi menukil satu hadits yang diriwayatkan oleh Imam Ibnus Sunni dari sahabat Anas bin Malik Radhiyallahu ‘anhu.

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda, “Sebagai penutup aurat Anak Adam (manusia) dari pandangan mata iblis, apabila seseorang menanggalkan pakaiannya, hendaklah ia membaca بسم الله الذي لااله الاهو (Bismillahilladzii laa ilaha illa huwa-Dengan menyebut nama Allah Ta’ala yang tiada Tuhan (yang hak disembah) kecuali Dia.)


Inilah doa yang digaransai oleh Nabi Shallalahu ‘Alaihi wa Sallam bisa melindungi aurat kita dari tatapan mata iblis yang bengis. Hendaknya kita memberitahukannya kepada seluruh anggota keluarga, istri-istri, dan anak-anak. Apalagi, ketika di rumah, kita sering membuka aurat yang (memang) harus ditutup saat berada di luar rumah.

Dengan mengamalkan doa ini, insya Allah aurat kita aman dari tatapan mata iblis. Apalagi jika di rumah-rumah kita senantiasa disenandungkan dzikir, dibiasakan membaca al-Qur’an dan kajian, serta saling mengingatkan untuk senantiasa berada dalam kebaikan dan kesabaran. Insya Allah, rumah kita aman dari godaan setan yang terlaknat.